Popular Post

Posted by : Unknown Kamis, 17 Oktober 2013

Sudah ditunggu-tunggu oleh para antusias teknologi, akhirnya Samsung memamerkan Layar Organic Light Emiting Diode atau disingkat dengan (OLED) Fleksibel yang dapat dilipat, digulung atau ditekuk serta secara teori anti pecah. Layar Fleksibel OLED ini di beri nama "YOUM" yang akan digunakan pada smartphone masa depan.

Pada ajang CES 2013, Presiden Samsung, Stephen Woo dan wakil presiden senior dari Samsung Display, Brian Berkeley, memamerkan teknologi layar baru bernama YOUM yang merupakan layar OLED fleksibel anti pecah.

Layar OLED fleksibel ini berbeda dari kebanyakan Display/layar pada umumnya yang terbuat dari kaca, namun tidak untuk Layar OLED fleksibel ini terbuat dari bahan plastik yang lebih tipis dibandingkan dengan kaca. Penggunaan bahan plastik ini juga memungkinkan layar menjadi sangat fleksibel untuk ditekuk, digulung bahkan dilipat. Layar OLED fleksibel garapan dari Samsung ini hampir tidak bisa dipecahkan secara teori.

"Ini adalah form factor yang benar-benar baru dan akan mulai mengubah cara berinteraksi dengan perangkat mereka, membuka kemungkinan gaya hidup baru dan memungkinkan mitra kami untuk menciptakan sebuah ekosistem baru untuk seluruh perangkat (smartphone)" kata Brian Berkeley, selaku wakil presiden senior dari samsung display.

Bukan itu saja, sebuah prototipe smartphone yang menggunakan sistem operasi berbasis Windows Phone besutan Microsoft yang mengusung layar fleksibel OLED ini juga turut unjuk gigi yang dipamerkan oleh Eric Rudder, selaku CTO Microsoft.

Samsung sebelumnya memang pernah memamerkan layar fleksibel OLED ini di ajang serupa tahun lalu. Raksasa elektronik asal Korea Selatan ini pernah menyatakan bahwa layar OLED fleksibel ini akan mulai diproduksi pada tahun ini 2013.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © sekedar X Info - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -